Sosialisasi Makanan Bergizi Mahasiswa FIKKIA UNAIR di MIN 1 Banyuwangi

*Sosialisasi Makanan Bergizi Mahasiswa FIKKIA UNAIR di MIN 1 Banyuwangi*
Sabtu, 27 September 2025 menjadi momen penuh makna bagi keluarga besar MIN 1 Banyuwangi. Sebanyak 120 mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan Kedokteran dan Ilmu Alam (FIKKIA) Universitas Airlangga program studi Kesehatan Masyarakat hadir memberikan sosialisasi tentang pentingnya makanan bergizi kepada para siswa. Kegiatan ini diikuti oleh 9 rombongan belajar dari kelas 4 hingga kelas 6 dengan penuh antusiasme. Kehadiran para mahasiswa seakan menghadirkan suasana belajar yang berbeda, penuh interaksi dan semangat baru.
Dalam suasana hangat dan menyenangkan, para mahasiswa mengajak siswa memahami manfaat makanan bergizi bagi tumbuh kembang dan kesehatan mereka. Materi disampaikan secara interaktif dengan bahasa sederhana, permainan edukatif, serta diskusi ringan yang membuat siswa merasa nyaman. Mereka tidak hanya mendengarkan, tetapi juga terlibat aktif bertanya dan menjawab, sehingga suasana kelas hidup dan penuh keceriaan.
Kepala MIN 1 Banyuwangi, Moh. Harus Jamroni, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi atas terlaksananya kegiatan ini. “Semoga sinergi ini dapat terus terjalin, para siswa dapat mengambil banyak pelajaran dari Kakak-kakak mahasiswa, menumbuhkan minat dan motivasi belajar yang tinggi, dan bermanfaat untuk mereka,” ungkapnya penuh harapan. Ucapan ini menggambarkan bahwa kehadiran mahasiswa tidak hanya memberikan ilmu, tetapi juga menginspirasi para siswa untuk terus semangat menimba ilmu.
Perwakilan mahasiswa turut menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari MIN 1 Banyuwangi. Mereka merasa bersyukur dapat berbagi pengetahuan sekaligus belajar dari interaksi dengan para siswa. “Kesempatan ini menjadi bekal kami untuk lebih banyak mengenal kehidupan secara nyata guna menerapkan ilmu yang didapat di bangku kuliah,” ujar salah satu mahasiswa, menegaskan pentingnya kegiatan pengabdian masyarakat bagi pembentukan karakter dan pengalaman belajar mahasiswa.
Menariknya, kehadiran mahasiswa Unair juga bertepatan dengan kunjungan rombongan studi tiru Kepala MIN se-DIY di MIN 1 Banyuwangi. Para mahasiswa pun ikut menyambut kedatangan tamu tersebut, menjadikan suasana madrasah semakin semarak. Kolaborasi ini menjadi bukti nyata bahwa madrasah, perguruan tinggi, dan masyarakat dapat bersinergi mencetak generasi sehat, cerdas, dan berkarakter. (Humas_Minsawangi)
#MadrasahMajuBermutuMendunia
#MadrasahRamahAnak
#Minsawangi
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Tim Voli Putra MIN 1 Banyuwangi Raih Juara 2 di MACS 3.0 di MTsN 3 Banyuwangi
- Pengukuhan Pengurus OSIM MIN 1 Banyuwangi Periode 2025/2026, Wujud Pembelajaran Kepemimpinan Siswa
- Kepala MIN 1 Banyuwangi Tandatangani Perjanjian Kinerja 2026
- Peringatan Isra Mikraj di MIN 1 Banyuwangi Dikemas dengan Cerdas Cermat Berbasis Quizziz
- Out Bound DWP MIN 1 Banyuwangi Pererat Harmonisasi Kekeluargaan
Kembali ke Atas





